Sabtu, 30 Juli 2011

IDENTIFIKASI PELUANG BISNIS

Bagi seorang pebisnis, mulainya suatu usaha dilakukan karena adanya peluang (opportunity) dan tertarik oleh keuntungan yang diharapkan dari usaha tersebut. Mewujudkan suatu peluang menjadi suatu kenyataan adalah suatu proses yang memerlukan waktu yang cukup lama, selambat-lambatnya satu tahun.

Pendekatan Mengidentifikasi Peluang Bisnis
Ada dua fase pendekatan mengidentifikasi peluang bisnis, yaitu:
1. Fase pertama adalah untuk menemukan gagasan
Ada empat “tempat” untuk memperoleh gagasan-gagasan peluang bisnis baru, yaitu:
• diri sendiri
• pelanggan
• pasar
• produk yang gagal
Selain keempat sumber gagasan bisnis baru, ada sementara enterpreneur yang berpandangan bahwa setiap masalah yang muncul atau yang dihadapi manusia bisa merupakan sumber gagasan bisnis.
2. Fase kedua adalah untuk mengidentifikasi peluang bisnis dalam kaitannya dengan gagasan tadi, yang meliputi:
• Analisis Persoalan
• Analisis Situasi
• Merumuskan “wilayah” yang tidak diketahui
• Mensurvei pelanggan sasaran

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda